Bhabinkamtibmas Polres Soppeng Mendampingi Giat Gotong Royong Perbaiki Saluran Irigasi di Desa Laringgi
Soppeng,Propensi Sulawesi-Selatan Indonesia,Bahana Merdeka,Com
Bhabinkamtibmas Polres Soppeng, Aiptu Ibrahim, mendampingi giat gotong royong perbaiki saluran irigasi di Kelompok Tani Mattirowalie Desa Laringgi. Rabu, 16 April 2025.

Giat gotong royong ini melibatkan anggota kelompok tani dan warga desa, dengan pendanaan sementara, yaitu 10 zak dan pasir 2 kubik. Kegiatan ini bertujuan untuk memperbaiki saluran irigasi yang rusak dan meningkatkan produktivitas pertanian di desa.

Kapolres Soppeng, AKBP Aditya Pradana,S.I.K.,M.I.K. mengatakan, "Kami sangat mengapresiasi kegiatan gotong royong yang dilakukan masyarakat Desa Laringgi. Ini menunjukkan bahwa masyarakat desa peduli dengan lingkungan dan kesejahteraan masyarakat. ." Ujarnya.

"Dengan semangat gotong royong, kegiatan ini dapat berjalan lancar. Polres Soppeng berkomitmen untuk mendukung kegiatan-kegiatan yang dapat meningkatkan kualitas hidup masyarakat". Tambah AKBP Aditya./Red,As

Komentar